Semakin dekatnya Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada akhir pekan ini, membuat panitia pelaksanaan qurban Masjid Al-Ula Maesan Wetan mengadakan pertemuan pada (4/7). Dalam pertemuan yang dihadiri panitia dan para shohibul qurban tersebut, dilakukan pembagian ketugasan, inventarisir alat dan sarpras pelaksanaan qurban, serta merinci kebutuhan logistik yang harus diadakan. Dalam sambutannya, Ketua Panitia Qurban Al-Ula Drs. Muh Fauzi, MPdI menyampaikan, "Saya mengucapkan terima kasih atas kesediaan semua pihak berkontribusi mensukseskan qurban tahun ini. Meskipun ada perbedaan hari raya, ada yang Sabtu ada yang Minggu, tapi marilah kita tetap saling menghormati dan bertoleransi". Qurban di Masjid Al-Ula sampai berita ini ditulis adalah sebanyak 4 ekor sapi dan 2 ekor kambing yang berasal dari para shohibul, baik dari Maesan Wetan maupun dari luar padukuhan. Rencananya pelaksanaan qurban akan dilakukan di halaman Al-Ula dengan tenaga pemotongan hewan dan pencincangan daging dari masyarakat sekitar secara gotong royong. Di Kalurahan Wahyuharjo, seperti tahun sebelumnya tercatat sedikitnya ada 6 Masjid yang akan melangsungkan pemotongan hewan qurban pada 2022 ini. (did)