Selamat datang di Sistem Informasi Kalurahan Wahyuharjo

Artikel

Selamat Datang di Wahyuharjo para Mahasiswa/i KKN UMY

29 Juli 2022 13:27:48  Admin Kalurahan  367 Kali Dibaca  Berita Lokal

Sejumlah 21 Mahasiswa KKN dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta resmi melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Kalurahan Wahyuharjo. Penerjunan KKN sendiri dilakukan di Pendopo Balai Kalurahan Wahyuharjo pada (29/7). Didampingi oleh DPL masing-masing regu, rombongan UMY diterima oleh H. Ngaliman selaku Lurah Wahyuharjo didampingi Carik. Dalam sambutan penerimaan, Lurah menyampaikan, "Kami mengucapkan terima kasih bahwa Wahyuharjo dijadikan tujuan dalam KKN oleh UMY. Selamat datang dan selamat menjalankan tugas belajar. Semoga bisa beradaptasi dan menyesuaikan diri terhadap cuaca maupun kehidupan sosial di Wahyuharjo".

Mahasiswa KKN dari UMY dibagi menjadi 3 regu/kelompok masing-masing 7 orang mahasiswa. Ketiga kelompok tersebut akan menjalankan tugas KKN di Padukuhan Bulu, Maesan Kulon, dan Sungapan Lor. Dalam acara penerimaan KKN, Didik Sukriyandoko, SAP menyampaikan bahwa, " Kami harap teman-teman pada akhir KKN nanti bisa memberi review pada Wahyuharjo baik penilaian positif, potensi yang ada di sini, ataupun saran dan kritik. Selain itu kami meminta setiap kegiatan dapat mengirimkan dokumentasi foto disertai deskripsi untuk diposting pada Website resmi Kalurahan Wahyuharjo". Selain itu Didik Sukriyandoko, SAP juga menambahkan, "Untuk pelaksanaan program kerja kami percayakan sepenuhnya kepada teman-teman KKN. Mau bersinergi dengan program kalurahan, monggo. Mau memiliki program sendiri juga silahkan. Justru kami malah minta masukan sesuai bidang masing-masing, adakah kegiatan strategis yang perlu kami anggarkan di tahun mendatang berdasarkan pengamatan teman-teman KKN tentang Wahyuharjo". 

Setelah acara penerimaan, para Mahasiswa KKN UMY undur diri dan langsung bertolak ke kediaman dukuh sesuai wilayah ketugasan masing-masing. Direncanakan, pengabdian pada masyarakat/KKN akan dilaksanakan selama 1 bulan ke depan. Sebagai tempat tinggal selama berada di Wahyuharjo, para Mahasiswa KKN akan bermukim di rumah Dukuh wilayah bersangkutan. (admin) 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Back Next

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Kantor Desa
Alamat : Padukuhan Bulu RT 002 RW 001 Kalurahan Wahyuharjo
Kalurahan : WAHYUHARJO
Kapanewon : LENDAH
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55663
Telepon : 087838888387
Email : desa.wahyuharjo1@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:561
    Kemarin:728
    Total Pengunjung:706.835
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.188.227.64
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

04 Maret 2019 | 97.293 Kali
Pemerintah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.214 Kali
Profil Wilayah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.076 Kali
Sejarah Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.955 Kali
Maklumat pelayanan PPID Kalurahan Wahyuharjo
08 Juli 2019 | 96.912 Kali
Aduan
08 Juli 2019 | 96.851 Kali
Dasar Hukum PPID Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.825 Kali
Daftar Informasi Publik

Statistik SID