Sosialisasi, edukasi, pendataan dan aksi lapangan yang dikemas dalam kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) Kalurahan Wahyuharjo digelar secara serentak di 5 padukuhan oleh kader, pamong kalurahandan bhabinkamtibmas pada (27/8). Dengan mendatangi rumah-rumah warga, petugas PSN menyampaikan pentingnya kesadaran untuk memutus rantai hidup nyamuk DBD dengan 3M. Selain itu juga dilakukan pemeriksaan pada tampungan air dan lingkungan guna pendataan keberadaan jentik nyamuk. DBD merupakan penyakit yang disebabkan oleh gigitan nyamuk aedes aegypti sehingga tempat/wadah yang memungkinkan menjadi tampungan air tempat bertelurnya nyamuk harus ditutup, dikontrol dan dibersihkan. Kegiatan PSN sendiri telah rutin dilaksanakan setiap tahun dengan dukungan anggaran Dana Desa/Kalurahan melalui APBKal Wahyuharjo.