Pemerintah Kalurahan Wahyuharjo melalui APBDes tahun anggaran 2020 menganggarkan 5 buah pembangunan jamban bagi 5 warga miskin sasaran. Hal ini dalam rangka pelaksanaan sub bidang kawasan pemukiman kalurahan demi menciptakan sanitasi yang baik untuk mendukung gerakan stop buang air besar sembarangan. Di tahun sebelumnya, melalui APBDes Wahyuharjo tahun anggaran 2019 juga telah dibangun 10 jamban bagi keluarga miskin.