Selamat datang di Sistem Informasi Kalurahan Wahyuharjo

Artikel

Monitoring dan Pembinaan LPMKal

30 Mei 2023 09:11:51  Admin Kalurahan  428 Kali Dibaca  Berita Lokal

Pada Senin (29/5/2023) LPM Kalurahan Wahyuharjo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta mendapat kunjungan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PMD, Dalduk, dan KB) Kabupaten Kulon Progo dan DPD LPM Kabupaten Kulon Progo. Bertempat di Balai Kalurahan Wahyuharjo, kunjungan tersebut dalam rangka monitoring dan Pembinaan kepada LPMKal Wahyuharjo dalam persiapan lomba LPMKal tingkat Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Selain dari Dinas PMD, Dalduk, dan KB Kulon Progo serta DPD LPM Kulon Progo, kegiatan ini dihadiri pula oleh Lurah, Pamong Kalurahan Wahyuharjo, Ketua LPMKal Wahyuharjo, Pengurus Harian dan Pengurus Inti LPMKal Wahyuharjo.

          Dalam kunjungannya, Dinas PMD, Dalduk, dan KB Kulon Progo serta DPD LPM Kulon Progo memberikan arahan terkait hal-hal yang akan menjadi penilaian dalam lomba LPMKal tingkat provinsi nanti. Beberapa hal sebenarnya hampir sama dengan penilaian saat lomba LPMKal tingkat Kabupaten. Akan tetapi, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki dan ditambahkan pada lomba mendatang. Dinas PMD, Dalduk, dan KB Kulon progo serta DPD LPM Kulon Progo sangat mendukung kegiatan lomba LPMKal tingkat provinsi mendatang. LPMKal Wahyuharjo dapat berkonsultasi dan sharing terkait lomba kepada mereka.

          “Kami dari Kalurahan Wahyuharjo sangat berterima kasih atas dukungan dan arahan dari Dinas PMD, Dalduk, dan KB Kulon Progo serta DPD LPM Kulon Progo. Persiapan menghadapi Lomba LPMKal tingkat provinsi masih terus kita lakukan dan harapannya dapat memberikan hasil yang terbaik.” ungkap Ngaliman, Lurah Wahyuharjo. Beberapa hal yang perlu ditingkatkan yaitu terkait dukungan dan partisipasi masyarakat dalam kegiatan-kegiatan LPMKal. Selain itu, Inovasi lain juga perlu dilakukan untuk mendukung kegiatan LPMKal. Sampai saat lomba dilaksanakan, Dinas PMD, Dalduk, dan KB Kulon Progo serta DPD LPM Kulon Progo akan terus melakukan monitoring dan pembinaan kepada LPMKal Wahyuharjo. Harapannya saat lomba nanti dapat menampilkan kegiatan-kegiatan LPMKal secara maksimal dan memberikan hasil yang terbaik. (ptn)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Back Next

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Kantor Desa
Alamat : Padukuhan Bulu RT 002 RW 001 Kalurahan Wahyuharjo
Kalurahan : WAHYUHARJO
Kapanewon : LENDAH
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55663
Telepon : 087838888387
Email : desa.wahyuharjo1@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:471
    Kemarin:728
    Total Pengunjung:706.745
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.188.205.95
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

04 Maret 2019 | 97.293 Kali
Pemerintah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.214 Kali
Profil Wilayah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.076 Kali
Sejarah Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.955 Kali
Maklumat pelayanan PPID Kalurahan Wahyuharjo
08 Juli 2019 | 96.912 Kali
Aduan
08 Juli 2019 | 96.851 Kali
Dasar Hukum PPID Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.825 Kali
Daftar Informasi Publik

Statistik SID