Kelompok Wanita Tani (KWT) Padukuhan Maesan Wetan kembali mengadakan pertemuan rutin pada (6/8). Dalam pertemuan yang digelar di rumah Nita Zuni, Dukuh Maesan Wetan tersebut, selain menjalankan agenda rutin para anggota KWT juga belajar membuat media tanam di halaman samping ruang pertemuan. Pada kesempatan tersebut para anggota juga melakukan penanaman bibit cabai, terong, kacang panjang , pare dan kangkung sebagai eksperimen awal sebelum menanam di rumah masing-masing. Agenda kelompok yang selanjutnya akan dilakukan oleh KWT Maesan Wetan adalah mensosialisasikan dan mendukung program Gerakan Menanam Pangan di Pekarangan (Gempar) yang tengah digaungkan oleh pemerintah. Hal tersebut senada dengan jorgon Kulon Progo "iso nandur, ngopo tuku". KWT di Kalurahan Wahyuharjo saat ini sedang dirintis untuk mandiri, berdaya, dan berkontribusi dalam peningkatan ekonomi maupun pertanian. (did)