Selamat datang di Sistem Informasi Kalurahan Wahyuharjo

Artikel

Gladi Bersih Jelang Lomba LPMKal Tahun 2022

16 Mei 2022 14:18:28  Admin Kalurahan  343 Kali Dibaca  Berita Lokal

Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kalurahan (LPMKal) Wahyuharjo atau yang dulunya bernsma LPMD, kembali mengadakan pertemuan pada (16/5). Bertempat di Pendopo Balai Kalurahan Wahyuharjo, dalam pertemuan tersebut mengagendakan persiapan dalam mengikuti lomba LPMKal tingkat Kabupaten Kulon Progo. Pertemuan yang dipimpin langsung oleh Marwanto, S.Sos, MSi selaku ketua LPMKal tersebut menghadirkan seluruh anggota beserta Lurah dan Pamong. Dalam pertemuan tersebut disiapkan administrasi oleh para seksi berdasarkan indikator yang dilombakan. Dengan berkoordinasi kepada pamong, semua kegiatan di kalurahan yang melibatkan LPMKal akhirnya dapat terrekap untuk disajikan pada dewan juri pada 20 Mei nanti. 
Dalam Peraturan Bupati Nomor 36 Tahun 2020 tentang Lembaga Kemasyarakatan Kalurahan, LPMKal  merupakan lembaga yang dibentuk untuk membantu Pemerintah Kalurahan dalam menyerap aspirasi masyarakat terkait perencanaan pembangunan kalurahan dan menggerakkan masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan kalurahan dengan swadaya gotong-royong. Tujuan dibentuknya LPMKal sendiri adalah untuk membantu Pemerintah Kalurahan dalam penyelenggaraan perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian kegiatan pemberdayaan masyarakat di bidang pembangunan. Dalam sambutannya H. Ngaliman selaku Lurah Wahyuharjo menyampaikan, "Saya atas nama Wahyuharjo mengucapkan terima kasih kepada LPMKal atas kontribusi dalam pembangunan selama ini. Semoga perjuangan ini tetap berlanjut untuk kemajuan kalurahan. Untuk lomba sendiri, kita ikuti secara maksimal dan kita sajikan apa yang telah kita upayakan". (did)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Back Next

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Kantor Desa
Alamat : Padukuhan Bulu RT 002 RW 001 Kalurahan Wahyuharjo
Kalurahan : WAHYUHARJO
Kapanewon : LENDAH
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55663
Telepon : 087838888387
Email : desa.wahyuharjo1@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:495
    Kemarin:728
    Total Pengunjung:706.769
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.148.117.237
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

04 Maret 2019 | 97.293 Kali
Pemerintah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.214 Kali
Profil Wilayah Kalurahan
04 Maret 2019 | 97.076 Kali
Sejarah Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.955 Kali
Maklumat pelayanan PPID Kalurahan Wahyuharjo
08 Juli 2019 | 96.912 Kali
Aduan
08 Juli 2019 | 96.851 Kali
Dasar Hukum PPID Kalurahan
08 Juli 2019 | 96.825 Kali
Daftar Informasi Publik

Statistik SID