Selamat datang di Sistem Informasi Kalurahan Wahyuharjo

Artikel

Rayakan Hari Ibu dengan Senam Sehat

25 Desember 2021 20:35:09  Administrator  584 Kali Dibaca  Berita Lokal

Hari ibu diperingati setiap tanggal 22 Desember. Hari ibu dapat dirayakan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan senam sehat seperti yang dilakukan oleh club senam sungapan Lor. Meskipun agak terlambat, club senam Sungapan Lor, Wahyuharjo, Lendah, Kulon Progo, D.I.Yogyakarta merayakan hari ibu dengan melaksanakan kegiatan senam sehat pada hari Sabtu (25/12/2021) di gedung serbaguna "Dwi Manggala Kridha" Kalurahan Wahyuharjo. 

 

Peserta senam sehat adalah ibu-ibu Sungapan Lor, anak-anak Sungapan Lor, ibu-ibu PKK Kalurahan Wahyuharjo, dan masyarakat umum. Didampingi oleh Lurah Wahyuharjo dan Dukuh Sungapan Lor, senam ini diinstrukturi oleh Sry Erna Fatma dan Isnaini Rochmiatun. 

 

Kegiatan senam sehat kali ini merupakan salah satu event senam diluar wilayah Sungapan Lor. "Club senam Sungapan Lor setiap dua atau tiga bulan sekali ada event senam diluar, ini adalah salah satu event keluar tersebut" jelas Isnaini Rochmiatun salah satu instruktur senam sehat. Biasanya senam dilakukan secara rutin setiap hari Selasa dan Jumat pukul 15.30 WIB di halaman rumah Agus Effendi salah satu warga Sungapan Lor. 

 

"Dengan slogan hilangkan rasa iri dengki untuk memajukan wilayah Sungapan Lor, harapannya kegiatan ini menjadi andil dalam memajukan Sungapan Lor" ungkap Triyanto Dukuh Sungapan Lor. Dengan adanya kegiatan senam ini kebersamaan warga Sungapan Lor mulai dibangun kembali setelah beberapa waktu lalu sempat renggang sebab terhentinya kegiatan perkumpulan warga karena pandemi covid-19. (ptn) 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Back Next

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Kantor Desa
Alamat : Padukuhan Bulu RT 002 RW 001 Kalurahan Wahyuharjo
Kalurahan : WAHYUHARJO
Kapanewon : LENDAH
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55663
Telepon : 087838888387
Email : desa.wahyuharjo1@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:232
    Kemarin:768
    Total Pengunjung:771.880
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.43.235
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

Statistik SID